Plug & Play – Syndromize

Mendengarkan empat track dari EP yang saya terima melalui email dari lead vocal mereka Vody tempo hari adalah seperti kembali ke awal tahun 2000an. Dominasi rock alternatif Inggris yang dikawal oleh peluncuran album A Rush of Blood to the Head oleh Coldplay pada 2002 sepertinya berpengaruh banyak terhadap cara mereka bermusik. Pun dibentuk circa 2006, Plug & Play berawal dari masa itu, dalam emailnya Vody menyebutkan bahwa Plug & Play sudah berganti fomasi dan siap merilis album debut mereka tahun ini.

Syndromize ini adalah EP dari 2009 lalu, satu track dengan lirik bahasa Indonesia dan tiga lainnya Inggris. Sebagai penggemar rock alternatif dengan musik analog seperti ini, secara keseluruhan saya menyukai Syndromize terutama track Stop Accusing. Membayangkan bagaimana mereka menghabiskan waktu berjam-jam mengaransemen lagu-lagunya di studio-studio latihan, mengutak-ngatik distorsi dari sound system dan efek box, menyenangkan! Dan, untuk sebuah band berumur lebih dari 5 tahun, album debut mereka sudah harusnya bisa membuat kita takjub. Selamat menikmati.

Ikuti perkembangan Plug & Play melalui: Myspace | Facebook | Twitter  Soundcloud

 

One Reply to “Plug & Play – Syndromize”

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.